Kamis, Maret 07, 2013

JACK AND THE GIANT SLAYER


Jenis Film : Action, Adventure, Fantasy, 3D, IMAX
Pemain     : Nicholas Hoult, Stanley Tucci, Bill Nighy, Ewan McGregor, 
                   Eleanor Tomlinson, Ian McShane
Sutradara : Bryan Singer
Durasi       :120 menit
 JACK THE GIANT SLAYER 

Film ini diadaptasi dari dongeng Jack Pembunuh Raksasa serta Jack dan Kacang Ajaib. Mengisahkan tentang Jack (Nicholaus Hoult) seorang pria desa yang sejak kecil senang mendengarkan dongeng ayahnya tentang cerita-cerita petualangan. Cerita favoritnya adalah sebuah legenda tentang Raja Erik yang berhasil membasmi raksasa yang turun ke bumi untuk memangsa manusia. Ayahnya selalu berkata bahwa raksasa adalah khayalan belaka. Sang putri kerajaan, Isabelle, sejak kecil juga sama-sama menyukai dongeng dan sebelum tidur selalu dibacakan dongeng oleh Ibunya.
Dongeng itu merupakan kisah dari Raja Erik yang menyelamatkan Kerajaan Cloister, di Albion dengan sebuah mahkota yang terbuat dari jantung para raksasa. Para raksasa hanya mau tunduk pada orang yang mengenakan mahkota itu, karena para raksasa tunduk dan tidak mau menghianati jantung mereka sendiri. Hingga raja tersebut tewas, mahkota tersebut ikut di kubur bersama jasad Sang Raja.

Setelah ayahnya meninggal, Jack tinggal dengan pamannya. Dan suatu hari pamannya meminta Jack untuk menjual kuda dan gerobaknya di pusat kota. Saat tiba, Jack tertarik melihat sebuah pertunjukan drama tentang dongeng yang sering diceritakan ayahnya. Disana pula untuk pertama kalinya Jack melihat Isabelle dan terpesona oleh kecantikannya, tanpa menyadari bahwa Isabelle adalah seorang putri kerajaan. Kecantikan Isabelle mengundang keisengan para penonton pria sehingga menggodanya. Jack berusaha melindungi Isabelle. Tiba-tiba dari luar muncul pasukan kerajaan yang datang untuk menjemput sang putri. Jack dan penduduk menjadi sangat terkejut. Saat keluar tenda, Jack menemukan gerobaknya hilang. Karena takut dimarah oleh pamannya, Jack berteriak-teriak sehingga menarik perhatian seorang pendeta yang kabur dari istana karena mencuri biji-biji keramat. Sang pendeta menyerahkan biji-biji itu dan menukarnya dengan kuda Jack. Sang pendeta berpesan agar menyerahkan biji itu ke biara dan biji itu tidak boleh basah. Tentu saja sang Paman menjadi marah melihat Jack pulang hanya membawa biji-biji, bukannya uang hasil penjualan kuda. Akhirnya sang paman membuang biji itu ke lantai. Jack memunguti kembali biji yang jatuh, tapi tanpa disadari ada satu biji yang jatuh ke bawah lantai.


Isabelle di jodohkan oleh ayahnya yang merupakan Sang Raja, dengan lelaki yang usianya dua kali lipat dari usianya. Pria ini bernama Roderick, yang belakangan diketahui ingin menghancurkan tahta kerajaan dengan mahkota yang dia curi di makam raja pertama. Tentu saja Isabelle menolak permintaan ayahnya, penolakan ini membuat Isabelle untuk kabur dari istana pada malam hari dan akhirnya tersesat. Isabelle akhirnya berteduh pada sebuah gubuk yang ternyata tempat tinggal Jack. Pada saat mereka berbincang-bincang, tiba-tiba biji yang jatuh itu tumbuh besar dan menjulang ke langit, sehingga rumah Jack dan sang putri terbawa.


Bersama para pengawal kerajaan Jack berusaha menyelamatkan sang putri. Tanpa ia disadari juga bahwa ia telah membuat dimulainya kembali perang kuno antara manusia dan raksasa. Namun, ada musuh dalam selimut yang berupaya menghalanginya, yaitu Roderick yang menyimpan mahkota Raja Erik dalam tasnya. Roderick berambisi untuk menguasai para raksasa untuk dapat menjadi raja kerajaan Cloister. Roderick merebut biji ajaib dari Jack, namun diam-diam Jack masih menyimpan satu di dalam kalungnya.

  Raksasa tersebut dipimpin oleh Jenderal raksasa Fallon yang ingin merebut mahkota Roderick agar dapat menjadi raja para raksasa Gandolf. Elmon, panglima kerajaan ikut ke dunia raksasa, melihat betapa Jack dan Isabelle saling mencintai. Maka ia meminta mereka berdua untuk melarikan diri, sementara Elmon tinggal untuk membunuh Roderick. Roderick berhasil dibunuh, namun mahkota Raja Erik direbut Jenderal Fallon, dan kantong biji ajaib terjatuh. Dibawah sana, pohon ajaib telah ditebang rakyat kerajaan Cloister, dan Jack bersama Isabelle berhasil menyelamatkan diri. Elmon yang melihat pohon ajaib mulai runtuh, menjatuhkan diri kedalam pohon tersebut, dan selamat tiba di kerajaan. Fallon menemukan benih biji ajaib, dan menggunakannya untuk turun ke bumi. Perang besar pun tidak bisa terelakkan. Jack berusaha bertarung dengan para raksasa demi menjaga kerajaan, para rakyat dan cintanya kepada putri kerajaan. Para raksasa berusaha merebut kembali tanah mereka yang direbut berabad-abad lampau. Fallon yang berusaha merebut sang putri, mencekik Jack yang berusaha melindungi Isabelle. Dalam keadaan terjepit, Jack menjatuhkan biji terakhir ke dalam mulut Fallon. Tentu saja pohon tumbuh di dalam perut Fallon yang menyebabkan Fallon tewas. Jack berhasil mengambil mahkota Raja Erik dari tangan Fallon, dan mengusir para raksasa untuk kembali ke dunia mereka. Akhirnya raja menikahkan Jack dan Isabelle, yang meneruskan dongeng biji ajaib kepada putra putri mereka :)

Tidak ada komentar: